Dakwah Islam Sufistik di Nusantara

Authors

  • Abd. Syakur Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.36781/kaca.v12i2.497

Abstract

Tulisan ini mengambil tema tarekat sebagai pranata dakwah Islam sufistik yang secara general ingin melacak siasat tarekat dalam menanamkan nilai-nilai moral keislaman pada masyarakat Nusantara terkait dengan pergumulan dan persaingan antartarekat tersebut dengan praktik-praktik mistik lokal-Kejawen. Untuk itu, permasalahan difokuskan pada strategi para da’i sufi dalam menyikapi realitas tradisi dan praktik ritual lokal Jawa; tentang cara mereka mempertahankan ortodoksi ajaran tarekat; serta tentang hasil dakwah dan pendidikan Islam sufistik-inklusif bagi pembentukan mental keberagamaan masyarakat Islam Jawa pada khsususnya? Kajian ini bersifat literer dengan mengambil data dari bahan-bahan kepustakaan yang diolah dengan teknik analisis diskursif. Hasilnya sebagai berkut; Pertama, bahwa Islam, disimping mengandung muatan ajaran eksoterik, adalah sangat lekat dengan nilai-nilai esoteris. Ajaran esoterisme Islam tersebut membekali Islam ketika berada di wilayah dakwah untuk dapat bersapaan dan berdialog dengan budaya lokal dengan damai. Kedua, tarekat-tarekat Islam di Jawa karena bersentuhan dengan tradisi dan budaya lokal yang intensnya, maka konsekuensinya adalah timbulnya variasi tarekat, yaitu, ada tarekat yang berupaya untuk mempertahankan ortodoksi baik dalam tataran teosofik maupun dalam teknik zikir, seperti Tarekat Qadiriyyah dan Naqsyabandiyyah; Namun demikian, ada juga tartekat yang kurang memperhatikan sisi ortodoksi tersebut, bahkan berpinjaman teknik dan terminologi dalam olah spiritualnya dengan teknik mistik Kejawen, misalnya, Tarekat Shiddiqiyyah; Ketiga, bahwa hasil dakwah dan pendidikan Islam sufistik-inklusif seperti di atas adalah tertanamnya sikap mental dan moralitas keberagamaan yang toleran bagi muslim Nusantara, pada umumnya, dan Muslim Jawa pada khususnya.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Aceh, Abu Bakar. Pengantar Ilmu Tarekat. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 1996.

Bruinessen, Martin Van. NU: tradisi, relasi- relasi kuasa, dan pencarian wacana baru. Yogyakarta: LKiS, 1994.

____________________. Tarekat Naqsyabandiyyah di Indonesia. Bandung: Mizan, 1997.

Dzulkifli. Sufisme Jawa: Relasi Tasawuf – Pesantren.Jakarta: Pustaka Sufi, 2003.

Endraswara, Suwardi. Mistik Kejawen, sinkretisme, simbolisme, dan sufisme dalam budaya Jawa. Yogyakarta: Narasi, 2003.

Fokkens. F. “Vrije Desa’ s op Java en Madoera”, dalam TBG XXX1, 1886.

John, A. H. “Islam in Southeast Asia: Reflection and New direction”, dalam Indonesia. X1X, 19 April, 1999.

Kartodiredjo, Sartono, dkk. Perkembangan peradaban Priyayi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press, 1993.

Koentjoroningrat. Kebudayaan Jawa. Jakarta: Balai Pustaka, 1994.

Masyhuri, Aziz. Hasil Muktamar dan Munas NU ke-1 hingga ke 30, 1996. Jakarta: Qultumedia, 2004.

Murder, Neil. “Dinamika Kebudayaan Mutakhir di Jawa”, dalam Dinamika Pesantren, Jakarta: P3M, 1993.

Murtadho. M. Islam Jawa: keluar dari kemelut Santri vs Abangan, Yogyakarta: Lappera Pustaka Utama, 2002.

Ngadhimah, Mamba’ul. Dinamika Jam’iyyah lilmuqarrabin tarekat Syattariyyah.Disertasi-Doktor UIN Sunan Kalijaga, 2007.

Salam, Aprinus. Oposisi Sastra Sufi.Yogyakarta: LKiS, 2004.

Sholihin, Muhammad. Sufisme Syekh Siti Jenar. Yogyakarta: Narasi, 2004.

Sofwan, Ridin, dkk. Islamisasi di Jawa: Walisongo penyebar Islam di Jawa menurut penuturan Babad. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2004.

Siregar, Rivay. Tasawuf: dari sufisme klasik ke neo-sufisme. Jakarta: PT Raja grafindo Persada, 2002.

Sunoto. Mengenal Filsafat Pancasila: pendekatan melalui metafisika, logika, danetika, Yogyakarta: Hanindita Graha Widya, 1995.

Sunyoto, Agus. Membaca Kembali Dinamika Perjuangan Dakwah Islam di Jawa Abad IX – XV. Surabaya: Diantama, 2004.

Trimingham, J. Spencer. The Sufi Order in Islam, London: Oxford University Press, 1971.

Woordward, Mark. Islam in Java: Normative Piety and Misticism on The Sultanate of Yogyakarta. Arizona: The University of Arizona Press, 1989.

Yatim, Badri. Soekarno, Islam dan Nasionalisme. Jakarta: Logos Wacana Ilmu, 1999.

Downloads

Published

2022-08-04

How to Cite

Abd. Syakur. (2022). Dakwah Islam Sufistik di Nusantara. KACA (Karunia Cahaya Allah): Jurnal Dialogis Ilmu Ushuluddin, 12(2), 245–263. https://doi.org/10.36781/kaca.v12i2.497

Issue

Section

Articles